Kampus Mengajar Angkatan 4 Dibuka, Berapa Kuotanya, Jadwal dan Cara Pendaftarannya

Kampus Mengajar Angkatan 4 Dibuka, Berapa Kuotanya, Jadwal dan Cara Pendaftarannya

BlogPendidikan.net
- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi ( Kemendikbudristek ) resmi membuka pendaftaran untuk program Kampus Mengajar Angkatan 4. Periode pendaftaran akan berlangsung mulai Rabu 25 Mei 2022, sampai 5 Juni 2022 mendatang. 

Pada tahun ini, Kemendikbudristek membuka kesempatan bagi 15.000 mahasiswa untuk ikut bergabung menjadi peserta program Kampus Mengajar Angkatan 4 yang akan diterjunkan ke 3.000 SD dan SMP di seluruh Indonesia. 

“Melalui program ini, kami berharap agar mahasiswa mampu memberikan transfer ilmu dan inspirasi kepada para siswa di sekolah untuk melanjutkan pendidikan hingga ke jenjang tertinggi. 

Kesempatan ini juga bisa menjadi momen di mana mahasiswa bisa melihat keberagaman budaya di Indonesia selama satu semester penuh,” tutur Plt. Dirjen Diktiristek Kemendikbudristek Nizam, melalui siaran pers.

Ia memaparkan, program Kampus Mengajar dirancang sebagai salah satu bentuk aktivitas pembelajaran di luar kelas bagi mahasiswa dengan tujuan memberikan solusi bagi dua permasalahan pendidikan secara simultan. 

Solusi pertama berkaitan dengan kemampuan literasi dan numerasi di satuan pendidikan dasar. Kedua, sebagai ‘latihan’ bagi mahasiswa untuk menyiapkan kariernya setelah tamat dari perguruan tinggi. 

Sejak diluncurkan pada tahun 2020 oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, program Kampus Mengajar sudah menurunkan lebih dari 55.000 mahasiswa yang tersebar di berbagai sekolah di seluruh wilayah Indonesia.

Jumlah tersebut telah didistribusikan melalui pelaksanaan Kampus Mengajar angkatan perintis pada 2020, Kampus Mengajar Angkatan 1 dan 2 pada 2021, serta Kampus Mengajar Angkatan 3 yang saat ini masih dalam periode penugasan. 

Animo mahasiswa terhadap program ini sangat besar yang dibuktikan dengan tingginya angka pendaftaran di setiap pembukaan program. Tercatat, sebanyak 33.000 mahasiswa ikut mendaftar sebagai peserta pada Kampus Mengajar Angkatan 1 yang kemudian diseleksi menjadi 15.000 peserta. 

Selanjutnya, melalui Kampus Mengajar Angkatan 2, sebanyak 21.710 mahasiswa terpilih diterjunkan ke SD dan SMP di seluruh penjuru Indonesia. Berikutnya, sebanyak 16.736 mahasiswa dipilih dari 40.000 lebih pendaftar pada program Kampus Mengajar Angkatan 3.

Tingginya angka pendaftar berbanding lurus dengan tingkat kepuasan peserta terhadap program Kampus Mengajar. Hal ini disampaikan Plt. Direktur Belmawa Ditjen Diktiristek Kemendikbudristek Kiki Yuliati, dalam Sosialisasi Program Kampus Mengajar Angkatan 4 bagi perguruan tinggi negeri (PTN) dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL-Dikti) seluruh Indonesia. 

“Dari 36.000 peserta Kampus Mengajar di tahun 2021, sebanyak 93,7 persen mahasiswa menyatakan puas terhadap pelaksanaan Program Kampus Mengajar. Dari jumlah tersebut, 94,3 persen peserta juga berpendapat bahwa program Kampus Mengajar patut direkomendasikan untuk diikuti oleh mahasiswa lainnya,” ujar Kiki.

Merujuk hasil evaluasi Program Kampus Mengajar pada 2021, dari 36.000 peserta program, sebanyak 94,8 persen mahasiswa merasakan adanya peningkatan kemampuan teknis (hard skills) yang berkaitan dengan studi masing-masing.

Selain itu, 35,6 persen peserta juga menyatakan bahwa keikutsertaannya di program Kampus Mengajar membuat mereka siap dan percaya diri untuk melanjutkan rencana pasca lulus dari perguruan tinggi. 

Masyarakat dapat melihat informasi lebih lanjut tentang program Kampus Mengajar, melalui:

● Instagram Kampus Mengajar, @kampusmengajar 
● Laman MBKM Program Kampus Mengajar, https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program/mengajar 
● Surat elektronik Kampus Mengajar, kampus.mengajar@kemdikbud.go.id.

Cara Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4

Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 resmi dibuka pada 25 Mei 2022. Ada lowongan 15.000 peserta mahasiswa yang dibuka oleh Kemendikbudristek dalam program Kampus Mengajar 4. 

Rencananya belasan ribu mahasiswa tersebut akan dikirim ke 3.000 sekolah tingkat SD dan SMP di seluruh Indonesia. Hal ini melanjutkan kegiatan di program Kampus Mengajar sebelumnya. Sejak diluncurkan pada 2020, program Kampus Mengajar sudah menerjunkan lebih dari 55.000 mahasiswa ke ribuan sekolah di seluruh wilayah Indonesia. 

Puluhan ribu mahasiswa itu direkrut melalui program Kampus Mengajar angkatan perintis 2020, Kampus Mengajar angkatan 1 dan 2 pada 2021, dan Kampus Mengajar angkatan 3 yang saat ini masih dalam periode penugasan.

Data Kemendikbudristek menunjukkan tingginya minat mahasiswa untuk mengikuti program ini. Tercatat, sebanyak 33.000 mahasiswa mendaftar sebagai peserta di Kampus Mengajar angkatan 1, tetapi hanya 15.000 peserta yang lolos seleksi. 

Kemudian, melalui Kampus Mengajar angkatan 2, sebanyak 21.710 mahasiswa terpilih diterjunkan ke SD dan SMP di seluruh wilayah Indonesia. Berikutnya, sebanyak 16.736 mahasiswa dipilih dari 40.000 lebih pendaftar pada program Kampus Mengajar angkatan 3. 

Program Kampus Mengajar dirancang sebagai salah satu bentuk aktivitas pembelajaran di luar kelas bagi mahasiswa dengan tujuan memberikan solusi bagi dua permasalahan pendidikan secara simultan. 

Solusi pertama berkaitan dengan kemampuan literasi dan numerasi di satuan pendidikan dasar. Kedua, sebagai ‘latihan’ bagi mahasiswa untuk menyiapkan karier setelah lulus. 

Masih mengutip data Kemendikbudristek RI, hasil evaluasi Program Kampus Mengajar pada 2021 menunjukkan dari 36.000 peserta, 94,8 persen di antaranya mengaku mendapatkan peningkatan kemampuan teknis yang berkaitan dengan studi masing-masing. 

Jadwal Kampus Mengajar Angkatan 4 

Pendaftaran Kampus Mengajar angkatan 4 dibuka selama 12 hari, yakni dari 25 Mei hingga 5 Juni 2022. Sementara itu, kegiatan program ini akan berlangsung sampai tanggal 2 Desember 2022. 

Jadwal Kampus Mengajar Angkatan 4 adalah sebagai berikut:
  • Pendaftaran: 25 Mei - 5 Juni 2022 
  • Seleksi: 25 Mei - 30 Juni 2022 
  • Pengumuman hasil seleksi: 5 Juli 2022 
  • Pembekalan mahasiswa: 13-27 Juli 2022 
  • Pelepasan peserta: 28 Juli 2022 
  • Masa tugas peserta: 1 Agustus-2 Desember 2022 
  • Penarikan peserta: 2 Desember 2022. 
Syarat Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 

Mengutip pengumuman di akun Instagram resmi Kampus Mengajar, berikut sejumlah persyaratan di pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 dari segi kriteria peserta serta dokumen yang harus diunggah oleh mahasiswa. 

1. Kriteria peserta mahasiswa 
  • Mahasiswa aktif S1 atau D3/D4 di PTN dan PTS 
  • PTS di bawah naungan Kemendikbudristek 
  • Mahasiswa minimal semester 4 di tahun ajaran 2022/2023 
  • Belum pernah diterima di Kampus Mengajar Perintis, dan Angkatan 1, 2, 3
  • Mahasiswa punya IPK minimal 3.00 (dari skala 4.00) 
  • Mahasiswa dari program studi terakreditasi. 
2. Syarat dokumen peserta mahasiswa 
  • Surat rekomendasi dari pimpinan kampus (sesuai format) 
  • Surat izin orang tua (sesuai format) 
  • Surat keterangan sehat 
  • Surat pakta integritas (sesuai format) 
  • Surat keterangan pengalaman mengajar/organisasi (tambahan) 
  • Sertifikat prestasi (tambahan) 
  • Link format dokumen persyaratan. 
Cara Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 4 

Pendaftaran online untuk menjadi peserta (mahasiswa) di program Kampus Mengajar Angkatan 4 terdiri dari 2 tahap. Keduanya yakni pembuatan akun dan pendaftaran menjadi peserta Kampus Mengajar. 

Berikut ini detail tata cara mendaftar sebagai peserta mahasiswa dalam program Kampus Mengajar Angkatan 4. 

Tata Cara Daftar Akun Kampus Mengajar
  • Buka situs kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program/mengajar 
  • Klik tombol "Daftar Sebagai Peserta" 
  • Akan muncul halaman login 
  • Jika belum punya akun, klik tombol "Daftar" 
  • Pilih peran sebagai "Mahasiswa" 
  • lalu klik tombol "Selanjutnya" 
  • Isi data untuk akun berupa alamat email dan kata sandi, lalu klik "Selanjutnya" 
  • Kata sandi minimal 8 karakter, memuat kombinasi huruf kecil-besar, dan angka 
  • Masukkan data peserta (Kampus, prodi, Nomor Induk Mahasiswa, NIK, Tanggal Lahir) 
  • Perguruan Tinggi dan Prodi merupakan Pilihan, jadi harus klik dari pilihan yang ada 
  • Centang kotak persetujuan Ketentuan Penggunaan dan Kebijakan Privasi 
  • Lalu klik "Selanjutnya" Data akan disesuaikan dengan Data PDDIKTI 
  • Jadi, mahasiswa harus terdaftar di sistem PDDIKTI untuk dapat membuat akun 
  • Lakukan pengecekan apakah data sudah sesuai atau belum. 
  • Jika sudah, klik "Selanjutnya" 
  • Jika belum, mahasiswa bisa memeriksa data di PDDIKTI atau melapor ke perguruan tinggi 
  • Jika data benar, email aktivasi akan dikirim ke alamat email yang didaftarkan
  • Buka pesan di email dari noreply-kampusmerdeka 
  • Lalu, klik tautan yang ada di email untuk melakukan aktivasi akun 
  • Setelah melakukan aktivasi, akun sudah aktif dan bisa dipakai mendaftar Kampus Mengajar. 
Tata Cara Pendaftaran Peserta Kampus Mengajar

1. Buka situs kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program/mengajar. 
2. Klik tombol "Daftar Sebagai Peserta." 
3. Login dengan email dan password yang didaftarkan saat buat akun. 
4. Selanjutnya akan diarahkan ke halaman "Kampus Mengajar." 
5. Setelah itu, muncul halaman Registrasi yang terdiri dari beberapa form. 
6. Unggah Dokumen Wajib (Semua File dalam format PDF, ukuran maksimal 2 MB). 
7. Mahasiswa wajib mengunggah dokumen persyaratan sebagai berikut:
  • Transkrip Nilai (Jika Mahasiswa telah mengunggah transkrip nilai sebelumnya di bagian ‘Lengkapi Dokumen’, data transkrip nilai akan otomatis terisi). 
  • Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/RS 
  • Surat Rekomendasi dari Perguruan Tinggi asal Mahasiswa (template tersedia) 
  • Surat Persetujuan Bermaterai dari orang Tua/Wali untuk ditempatkan di mana saja (template tersedia) 
  • Surat Pakta Integritas Bermaterai (template tersedia) 
  • Template bisa diunduh. Isi template sesuai instruksi, scan, lalu unggah. 
8. Jika mengunggah dokumen yang salah, Mahasiswa dapat menghapusnya dengan klik tombol "Hapus File," dan mengunggah kembali file baru atau mengganti dokumen dengan klik tombol "Ganti File."

9. Setelah melengkapi form dokumen wajib klik tombol "selanjutnya" untuk menyimpan dokumen yang telah diunggah dan melanjutkan ke halaman berikutnya.

10. Unggah Dokumen Pendukung. Setelah mengisi form Dokumen Wajib, selanjutnya Mahasiswa diarahkan untuk melengkapi form Unggah Dokumen Pendukung yang sifatnya optional, seperti dokumen Bukti Pengalaman Berorganisasi/Mengajar dan Sertifikasi Prestasi Mahasiswa.

11. Klik "Selanjutnya" untuk lanjut ke tahapan berikutnya. 

12. Jika mahasiswa telah melengkapi kontak pribadi sebelumnya di halaman profil maka informasi kontak pribadi dan alamat domisili akan otomatis terisi. Mahasiswa hanya perlu memeriksa dan dapat mengubahnya jika ada data yang belum sesuai.

13. Namun jika Mahasiswa belum melengkapi data profil, harus memasukkan data berikut: Informasi Kontak Pribadi diisi dengan Nomor Ponsel yang aktif Alamat Domisili (tempat tinggal saat ini hingga 6 bulan ke depan) Pilih Provinsi (ketika diklik akan muncul dropdown pilihan lokasi) Pilih Kota Kabupaten (ketika diklik akan muncul dropdown pilihan kota/kabupaten) Pilih Kecamatan (ketika di klik akan muncul dropdown pilihan kecamatan) Pilih Kelurahan (ketika di klik akan muncul dropdown pilihan kelurahan) Kode Pos diisi sesuai tempat tinggal sekarang Alamat diisi sesuai tempat tinggal sekarang Preferensi Provinsi Penempatan selain provinsi domisili Pilih Provinsi Penempatan (penempatan final akan ditentukan oleh panitia).

14. Jika sudah, klik tombol "Selanjutnya" 

15. Mahasiswa akan diarahkan untuk melengkapi Form Data Akademik. Untuk Data Perguruan Tinggi, Semester dan IPK sudah terisi otomatis. Selanjutnya, mahasiswa diminta untuk mengisi kolom berikut: Jurusan (ketika diklik akan muncul dropdown pilihan jurusan) Rumpun ilmu (ketika diklik akan muncul dropdown pilihan Rumpun ilmu). 

16. Setelah melengkapi form, klik tombol ‘Selanjutnya’ 

17. Kemudian, mahasiswa harus mengisi form kontak darurat. Jika mahasiswa telah melengkapi kontak darurat sebelumnya di halaman profil, maka informasi kontak darurat akan otomatis terisi. Mahasiswa hanya perlu memeriksa dan dapat mengubahnya jika ada data yang belum sesuai. 

18. Setelah melengkapi form klik tombol "Selanjutnya." 

19. Periksa kembali semua data yang telah dimasukkan dengan cara klik tombol yang tersedia di sebelah kanan data. Pastikan seluruh informasi sudah benar. Lalu, klik tombol "Selanjutnya." 

20. Beri checklist terhadap Pernyataan Kesanggupan dan Komitmen. Mahasiswa harus membaca, memahami, menerima, dan menyetujui semua Pernyataan Kesanggupan dan Komitmen dalam program Kampus Mengajar. 

21. Setelah itu, klik "Daftar" untuk mengirim semua data dan mengirim pendaftaran. 

22. Setelah pemberitahuan "Sukses" muncul, data pendaftaran telah berhasil tersimpan 

23. Info selengkapnya soal cara pendaftaran Kampus Mengajar bisa diakses via link ini.

Share this

Artikel Terkait

Previous
Next Post »
Comments